Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

PIN Adsense Tak Kunjung Datang, Ini Solusinya

 PIN Adsense Tak Kunjung Datang, Ini Solusinya



Ketika seorang blogger sudah mendapatkan penghasilan sekitar 10 dolar AS atau sekitar 140 ribu lebih rupiah, maka ia akan mendapatkan informasi dari google tentang PIN.

Informasi tesebut dikirim sesuai dengan alamat yang didaftarkan oleh blogger pada akun adsensenya. Namun, sayangnya, seringkali PIN dari google tak kesampaian.

Ada satu faktor penyebabnya yakni bisa saja blogger tersebut memasukkan alamat yang kurang valid. Jadi, untuk mencegahnya, pastikan sang blogger harus memasukan alamat yang benar.

Setelah memasukkan alamat, google akan mengirim pesan. Salah satu contohnya sebagai berikut: kami sudah mengirim PIN pada 29 Januari 2021. Tunggu sekitar 2-4 minggu PIN akan sampai ke alamatnya.

Namun, bisa lebih lama tergantung pada jarak tempat tinggal sang blogger. Atau juga bisa karena faktor covid-19.

Untuk mengatasi kesulitan ini, para blogger mesti melakukan request atau meminta ulang kode PIN. Biasanya dilakukan sebanyak tiga kali. Jika sebanyak tiga kali, kode PIN tak kunjung datang, sang blogger harus mengirim pesan kepada kantor pos Indonesia.

Kirimkan pesan dengan bahasa yang sopan agar pihak pos segera menjawabnya. Berikut respon yang biasa diberikan oleh pihak kantor pos pusat terhadap pertanyaan blogger.

“Dapat kami informasikan bahwa kiriman google adsense pada umumnya menggunakan layanan Surat Universal dan termasuk dalam kelompok small packet atau bungusan. Adapun perlakuan kiriman bungkusan adalah sebagai berikut:

1. Kiriman tidak dapat dilacak karena tidak diimput di system Track and Trace.

2. Cara pengiriman tidak dicatat per item hanya diikat/dibendel perjumlah tertentu dimasukkan ke dalam kantung, ditimbang dan dikirim ke negara tujuan.

3. Cara penerimaan berdasarkan fisik kiriman yang diterima, jadi apabila kiriman ternyata tidak terkirim/tertinggal di kantor negara asal tidak dapat diketahui an diperiksa dimana kiriman tersebut bermasalah.

4. Cara pengantaran dan penyerahan kiriman tidak menggunakan bukti serah.

Kaitannya dengan estimasi pengiriman, untuk kiriman small paket yang tidak teregister di sistem kami, proses pengantaran sangat bergantung pada apakah kiriman sudah tiba di Indonesia atau belum.

Kami sarankan agar Bapak/Ibu mendatangi Kantor Pos pusat di domisili Bapak/Ibu untuk dilakukan pengecekan kiriman secara manual.

Terimakasih.”

Pesan tersebut jelas menegaskan bahwa sang blogger harus juga mengecek pada kantor pos terdekat karena seringkali kode PIN disimpan di kantor pos tanpa sepengetahuan blogger tersebut.